Selasa, 16 Desember 2008

Bersama Kita Bisa!!

Percaya ga kalo masa SMA tuh masa paling bahagia? Aku setuju banget dengan pernyataan itu.. Lebih-lebih aku ngalamin satu hal yang kalau dipikir cuma seumur hidup terjadi. Hohoho. Gini nih ceritanya. Semasa aku duduk di bangku salah satu sekolah swasta di surabaya, yaitu SMA Trimurti surabaya, tepatnya kelas 3 SMA, aq lagi aktif-aktifnya nih, ikut lomba ini lomba itu, tujuannya cuma nambah pengalaman, gak nyari menang kalah, nah kebetulan tuh ada pendaftaran lomba Oimpiade Farmasi Tingkat SMA dan Sederajat se Jatim, yang diselenggarakan di Universitas Airlangga Surabaya. Baca judul lombanya saja sudah bikin orang mikir dua kali buat ikutan. Tapi aku gak permasalahin, toh juga gak ada ruginya kita ikut lomba-lomba kek gituan. Betul ga? Haha..

Jujur aja aku orangnya nih ya gak pinter-pinter, tapi aku orangnya bisa dibilang tekun lah klo belajar (gak rajin-rajin banget juga). Syarat pendaftaran maksimal 1 kelompok 3 orang, dan mata pelajaran yang dilombakan itu pastinya pelajaran IPA, gak mgkin IPS kan. Matematika Dasar, Fisika, Kimia, dan Matematika IPA. Temanku, Imank panggilannya, dan Artha, aku rekrut buat jadi kelompokku. Mereka punya kemampuan yang berbeda, tapi kalau digabungin jadi solid banget. Imank, tugasnya ngerjain Fisika, Artha Matematika, dan aku Kimia. Dan soalnya tidak sembarang soal. Tarafnya sudah lebih dari soal-soal lomba, ini soal olimpiade maannn.. Kebayang gak susahnya kek gimana?

Ni lomba bergengsi sekali, skolahku mengirim 20 klompok lebih buat ikutan, banyak peminatnya. Kira-kira jumlah kelompok yang ikut Olimpiade Farmasi ini kurang lebih 300 kelompok, berarti ada 900 anak sederajat (SMA) yang jadi saingan kelompokku khususnya diriku sndiri. Kadang hati jadi menciut kalau dengar nama-nama SMA yang sudah dikenal tempat anak-anak pintar, seperti SMAN5 Surabaya, SMA Petra Surabaya, dasarnya memang mereka pintar. Aku berusaha menghilangkan paradigma itu, tapi tetap aja perasaan gugup itu ada.

"Oi tak, besok neh lombanya, dah siap?” tanya aku ke Artha.

“Santai ajalah, pokoknya kerjain yang bisa aja. Lagian ga ada hubungannnya ma kelulusan kok. Wkwk.”

“Muatamu tak, bawa almamater ini, jgn malu-maluin.”

“ Tenang nuk, kayak maen seal, status lucky kita kan gede, kumpulin jadi satu, pasti hoki kan.. hahaha..”, tambah Imank bercanda.

“wkowowk.. Woke lah, ngikut aja aq. Lagian mau belajar apa? Belajar belum tentu masuk.”, aku berbicara.

Kita lomba tanpa ada persiapan, dalam hati aku berpikir, kayaknya bakal malu-maluin nih di lomba, udah nyisihin uang ean waktu buat lomba, tapi kita gak sedikit pun persiapkan diri, minimal baca-baca aja deh, kita sama sekali gak buka buku, malah masih sempat-sempatnya aku buka komputer buat maen dota, maklum gamers nih, hahaha. Aku juga mikir, apa anak yang pintar-pintar itu kayak aku gini, duduk depan kompter utanpa mikir belajar. Tapi aku yakin, mereka pasti anggap semua yang mereka hadapi adalah tantangan, dan mereka suka tantangan, anggap lomba itu seperti unas. Tapi aku tidak, aku orangnya selalu anggap remeh persoalan, dan pokoknya kebanyakan terbalik deh dengan yang dipikir anak-anak pinter.

Akhirnya hari dimana olimpiade diadakan datang juga, kami bertiga mencari ruangan tempat ujian, karena ini olimpiade farmasi, maka kami ujiannya di gedung farmasi. Aku baru pertama kali ke Kampus Airlangga itu, disana ramai sekali, jalan-jalan dipenuhi anak-anak berpakaian putih abu-abu. Parkiran mobil penuh. Alhasil, jalan pintas dianggap pantas (kok kek iklan A Mild), aku parkir di tempat parkir dosen!

“Dah parkir sini aja yoh, aman toh?”Tanya aku ragu.

“Gak papa dah daripada gak dapat parkiran, paling ya dimarahin ma satpam.”Artha nyaut.

“hueee kok dimarahin?”

“ya eyalah itu loh ada palangnya ‘parkir khusus dosen’. Ya gpp sini aja, sana dah penuh. Lagian kan enak dsini, gak bayar.”

“wew benar juga.. hahaha..”aku sedikit ketawa agar tidak gugup.

Oke setelah 15 menit muter-muter cari parkiran yang layak, kiami jalan masuk ke lobby gedung farmasi Unair. Ramainya kayak orang antri ambil jatah minyak tanah. Kita cari denah gedung farmasi unair, kalau gak salah di lantai 4. Oke akhirnya ruangan ujian kami di lantai 4. aku masuk kelasnya gila, luas bener, kayak 2 kelas di gabung jadi 1 gitu, emang itu 2 ruang kelas, ada sekat pembatasnya bisa dilepas jd satu ruangan luas, kurang lebih ruanganny nampung 60 kelmpok, jadi 180 peserta dalam ruangan itu! Dan herannya lagi ternyata nomor peserta klmpokq paling trakhir di ruangan itu, jadi dudulnya paling belakang. Dalam hati aku berbicara kyaaa paling belakang, sip dah, jauh dari pengawas. Dan 1 lagi, klmpokq strategis banget posisinya, depan SMAN 5 sby, kiri depan SMAN 3 Kediri, kiri SMAN 5 sby, kanan ac, belakang tembok! Bisa bayangin sestrategis apa? Klo tambah toilet ma kantin di samping kanan dah betah banget aku duduk di situ.. hahahaha..

“boy gimana ni, duduk paling belakang? Kita kek di apit dua gunung, wkwkwk.” Imank bercanda.

“wkowkwokw.. swt kamu mank, tp yo enak toh, klo skill nyontek kita tinggi bisa tuh kita nyontek tetangga sebelah kita.”, sambung aku.

“pake item lothar aja nuk, ngilang trus jalan salin jawaban. Wkwkwk.”, Imank berkhayal.

“g usah lothar, pengenku sih pake sharingan aja buat ngliat jauh tuh.”, tambah aku bercanda lagi.

“woii silent pliss, g sakit perut ta kalian? Ekhe kok mules yo? Asli ini AC bikin ekhe mules, dingin pol cak.”, Artha curhat.

“wkowkowwkokwkowowkwkww.”, aku ma Imank tetawa tanpa merasa empati dengan ‘problem’ si Artha.

Pengawas mulai membagikan lembar jawaban beserta soalnya. Kita gak terlalu mikir susah-susah. Biasanya kan kalau dikasih soal bingung semua, berhubung ni Cuma lomba n kita g matok msti menang so enjoy aja. Aku liat sekelilingku, tetangga sebelah, ma depanku kayakna dah siap bener buat menghadapi soal, sedangkan klompokku? Buka buku aja gak, eh buka sih, pas d depan ruangan, itupun buat jatuhin mental peserta laen, biar dianggap kek anak pinter gitu, pegang buku kemana-mana. Hhoho.

Begitu soal sampai ke meja, aku ingin buka secepatny, tp belum ada pengumuman untuk mmbuka soal. Begitu pengawas mengintruksikan mengerjakan soal, kita dengan penuh semangat dan dengan optimis langsung membuka soal tanpa menghitung soalnya. Aku langsung melepas steaples dan membagikan soal sesuai dengan tugasnya. Aku ambil soal kimia, Artha ambil matematika, Imank ambil Fisika. Semua itu harus di selesaikan dalam waktu 150 menit, dan soalnya yang diberikan kurang lebih 90 soal. Satu soal kalau benar berbobot 4 poin, salah -1, tidak di isi 0. dengan sistem penilaian seperti itu, kita putuskan untuk tidak mengerjakan semuanya.

Anjrit soalnya susah! Bener-bener soalnya yang gak diajarkan di skolah. Bayangin, soal kimia yang hubungannya ma mol partikel dkk, dikerjakan harus pake integral! Angkat tangan deh, ga ngrti caranya. Lembar jawaban pun masih putih bersih, Cuma tulisan nama dan nmr klmpk. artha ma imank juga diam seribu bahasa natap satu soal, matanya g kedip-kedip, mukanya pucat kek nahan maw kebelet boker, kwokwokwk.. di laen itu, tetangga sebelah ku tampak serius n lancar-lancar aja ngrjain soalnya, tetangga depan juga gitu, serasa bahagia mendapat soal susah kayak gitu, jadi semakin membuat mentalku down. Oke-oke, stay cool, kerjakan pelan-pelan dan inget rumusnya.

Beberapa soal suda bisa kita kerjakan, walaupun belum tentu benar. Kali ini benar-benar putus asa, gak sanggup ngerjain satu mata pelajaran sndirian, kita ubah strateginya, kerjain tu soal bareng-bareng.

“Woke, kerjain matematika dulu aja, lebih mendingan tuh soal ketimbang kimia dan fisika. Ayo tak garap bareng.”, aku bicara bisik-bisik.

“ya wes, ayo. Aku ya g kuat ene ngrjain soal ga selesai. Ui mank, ayo garap bareng ini soal math.”, Artha mengajak Imank.

“Sek, aku ngrjain fisika dulu, mayan ini bisa dilogika.”, Imank lagi gak mau diganggu.

"sek sek.."

"kenapa tak?", tanyaku ke Artha.

"Denger mp3 dulu men. wkowkowk. tak setel keras-keras neh.", Artha agak kesurupan.

"Jah. Guondolmu tak, muka mau ditaruh dimana? Swt. Sadar boy, bajumu ada nama skolah kita dul.", aku sok berwibawa.

"wkowkow setel ae wes, gak pake lama, kita ngerusuh tetangga sebelah aja. tu keknya betah banget ngerjain soalnya.", lanjut aku.

Strategi kali ini lumayan bisa diterapkan, tapi hasilnya tetap sama, gak bisa dikerjain. Akhirnya kita jawab sebisanya, asal-asalan tapi mikir juga, saking bosennya kita nyalain mp3 trus di loudspeaker. Gila, ni kita kek gak niat ikut olimpiade, klompok dah mukanya gak meyakinkan, sok-sok sibuk belajar, setel mp3 pas ujian, ngerusuh tetangga sebelah, apa kata duniaaa??

Pada saat waktu habis, kita biasa-biasa aja, kata lolos ke semifinal itu jauh dari pandangan kami, apalagi menang. Pengumuman bagi kelompok yang masuk ke semifinal akan diumumkan 2 jam berikutnya. Tim-tim dari sekolahku sebagian pada balik ke sekolah, ada yang menunggu pengumuman, si Artha dia mau pulang, bosen duduk berapa jam, bikin fantad bengkak. Tapi aku bilang buat tunggu bentar 2 jam gak lama, asalkan kita dapat sesuatu yang ditunggu-tunggu. Sesuatu itu yang sangat penting dan salah satu faktor kita ikut olimpiade ini. Konsumsi. Yak betul sekali, jatah konsumsi. Mana ada orang mau ikut kalau gak ada konsumsi, orang datang ke seminar gak bayar aja dapat konsumsi, masa kita yang dah bayar gak dapat?

Kita makan di dalam ruangan. Kiri kanan pada membahas soal-soal olimpiade, kita yang denger dah kayak maw bakar tu kertas. Dua jam sudah berlalu, penjaga ruangan memberitakan kalau daftar peserta yang lolos ke semifinal ada di lantai 5. semua anak-anak setelah mendengarkan berita itu langsung berhamburan keluar kelas dan berlarian ke lantai 5. kita sih cuma berjalan dengan langkah pesimis, tidak punya harapan. Di lantai 5 asli sumpek bener. Daftarnya ada di papan pengumuman, yang ngliat 900 orang lebih di dalam ruangan yang ukuran nya sekitar 4 x 15 meter itu.

“Nuk Nuk! Tim mu lolos Nuk! Selamat yahh. Cuma timmu yang lolos ke semifinal dari sekolah kita.”, triak temenku yang beda kelompok.

Dengar temenku kasih berita itu aku ga sabar ingin lihat sndiri pengumumannya. Aku serobot dari belakang ke depan, gak ngurus kiri kanan. Ternyata si Artha sudah di depan lebih dulu

“Jhuancuuk lolos cuuk..!!!!! Gateeell cuuk, kelompok kita tok cuuukk.. ancuuukkk.. sangaar cuuukkkkkk!!! Anjriiitttt. Gak nyangka cuukkk bisa lolos. seneeng iki cuuukkk aseemmmmm..”, Arta mengungkapkan kegembiraannya dengan mengeluarkan kata-kata mutiaranya dengan keras.

Melihat Artha seneng bukan main, semakin mjenyakinkan aku kalau kami lolos dan masuk semi final. Tapi yang gak bisa dipercaya, kita bisa lolos padahal sama sekali tidak belajar. Dan yang lebih tidak bisa dipercaya lagi, timku pecahin rekor untuk nilai tertinggi selama olimpiade farmasi ini diselenggarakan dari tahun ke tahun!! Asli aku gemetaran saat itu juga, bener-bener gak percaya, gak tau perhitungannya gimana, yang jelas nilaiku diatas 180. spontan peserta-peserta yang laen ingin tahu siapa yang lolos ke semifinal.

“oh Ini toh yang dari SMA Trimurti? Selamat ya, baru kali ini loh SMA Trimurti bisa lolos, dapat nilai tertinggi lagi.”, ucap Mbak Panitia pelaksana yang dulunya bersekolah di SMA Trimurti Surabaya.

Wogh. Dengan cepat informasi ini tersebar hingga ke Sekolah hanya hitungan menit, guru-guru pun senang anak didiknya bisa lolos ke semifinal, ini merupakan salah satu prestasi akademik di sekolahku. Untuk aku pribadi, aku bangga sekali bisa harumin nama sekolahku. Dulu saat kelas 2 SMA, aku bertekat untuk bisa melakukan hal yang luar biasa buat sekolahku, dan ternyata aku bisa! Walaupun cuma semifinal. Wah pas ronde semifinal gak kalah serunya, Tapi capek nulisnya nih, dah panjang banget. haha..

Senin, 15 Desember 2008

Bacaa Neeghh

nih 20 + 1 yg basi seger menurut pendapat kebanyakan orang:
1.BASI: Friendster-an
"..eh add gw dooong, trus isi testi yaaa." Hmpfhhs#! Cape deeh
SEGAR: Facebook-an

2.BASI: PC
terlalu banyak pilihan merek dengan tawaran kelebihan masing2
SEGAR: Apple Mac
Satu merek,canggih,berkelas dan gaya

3.BASI: Blog
teruslah menulis,tapi adakah yg akan membaca??
SEGAR: Situs dot com pribadi
menulis dsertai tampilan visual menarik dan fitur2 lucu akan menjadi hal yg unik

4.BASI: Flashdisk 1GB
manusia emang ga perna mrasa cukup. 1GB dulu gedee bgt. skrng??
SEGAR: Flashdisk 80GB
hardisk komputermu nanti akan hanya sbesar jempol tangan

5.BASI: Warnet
duduk bersila d ruangan 1x1 meter beralas karpet lusuh dtemani asap rokok ruangan sbelah
SEGAR: WiFi spot
suasana nyaman kafe,senyum pelayan yg ramah,segelas minuman segar dan cemilan lezaatt

6.BASI: Music Digital
udah mulai kebanyakan ga sih?
SEGAR: Music Analog
dgn penguasaan skill yg lebih baik latih keahlian dlm bermain music. Semakin jago semakin dcari semakin kayaaaa..

7.BASI: Handphone sejuta umat
ga ada yg istimewa. Semua orang punya. Semua fitur sama aja
SEGAR: iPhone
kalaupun nanti smua orang akan punya,setidaknya jadilah yg pertama bergaya!

8.BASI: Playstation 3
malahan katanya PS 2 lebih baik drpd PS 3
SEGAR: Nintendo Wii
enaknya bermain Wii adalah kita ga lagi harus selalu duduk dan pegel fantad

9.BASI: CD music
masih zaman beli CD mahal2???
SEGAR: Download MP3 gratis!
klo ada yg gratis ngapain beli yg mahal2

10.BASI: Cardigan
terlebih cardigan utk cowok akan sangat terlihat basi
SEGAR: Vest!
yoi! Padu-padankan vest dgn jenis pakaian apa saja dan kamu akan tlihat pling gress!!

11.BASI: celana d bawah fantad (lihatlah boxer / CDku!)
pliisss hentikan gaya norak ini! boxer butek, fantad tepos ,dan jins belel... selamat tinggaaall...
SEGAR: Show your sexy butt!
pantat berisi dengan jins atau celana yg asyiik bikin kalian dilirik kecengan sekaligus ortunya! Hahaa...

12.BASI: lampu pijar biasa
warna cahaya kuning,kurang terang,panas,boros listrik dan umur singkat
SEGAR: lampu hemat energi
ramah lingkungan, cahaya putih terang, umur jauh lebih panjang

13.BASI: Dewi Sandra
segar buat mas Glenn Fredly. Buat kita??
SEGAR: Sandra Dewi
segarr bangeettt

14.BASI: Film horor Indonesia
mau nonton film komedi?? Tontonlah film horor Indonesia! Nah lhoo..
SEGAR: Film2 indie
film besar,sutradara hebat,karya segar dmulai dr smangat indie. Gak kalah bagus lho..

15.BASI: Wisata Kuliner
mosok sih smua makanan enak dan maknyyuuusss?!? Jujurlah wahai Bondan Winarno
SEGAR: Masak sendiri
eksperimen dan proses adalah kenikmatan. Rasa makanannya? Kejutan tersendiri! Hahaa..

16.BASI: Clothing merek international
paikir dua kali deh sebelum membeli clothing luar. Mutunya,harganya,dan atau desainnya
SEGAR: Merek lokal!
cintailah produk2 dlm negri yg berkualitas, murah dan very well designed!

17.BASI: Skinny jeans
ayo laaahh,cobalah bganti gaya. Udah mulai membosankan nih skinny jeans
SEGAR: Back to classic
Reggae,pakai jins bootcut. Hiphop,jins gombrong. Gaya koboi,jins potongan rata. Skaters,jins baggy

18.BASI: Body kurus,muka tirus
hati dan otak jauh lbih penting. Inner beauty slalu jadi prioritas jo
SEGAR: Badan montok,muka chubby
klo yg ini mah adem benerrr..

19.BASI: Ronaldinho
katanya doi tlalu banyak party sampe pagi, jadi aja prestasinya turun
SEGAR: CR7
kecepatan dan skill tinggi bpadu dlm satu raga muda

20.BASI: Taking
raihlah smua yg bisa kmu raih,tp awas jgn kemruk yaaa...
SEGAR: Giving is the new taking
beramal! Dgn banyak membri, kita akan makin banyak menrima. Hukum alam lho..

21.PALING BASI: Sinetron Indonesia
Cerita jiplakan, hedonisme, gaya hidup serba wah, tidak masuk akal, akting murahan dan tanpa ekspresi, alur mudah tertebak, yg kaya-kaya bgt, yg miskin-melarat edan, tokoh2 super baik, karakter jahat tanpa hati, menjual mimpi, pak ustad yg pindah2 dimensi waktu, cerita mistis, lip sync (sinetron2 indosiar), gelandang secantik Titi Kamal, kejadian2 yg susah dterima akal sehat, kostum norak warna-warni, make up ekstra tebal, dan...silahkan tambahkan sendiri "keindahan" yg d tampilkan oleh sinetron2 yg berhamburan d televisi nasional kita.

Di saat banyak pihak berusaha susah payah meningkatkan mutu pengajaran dan pendidikan tanah air supaya bangsa kita menjadi bangsa yg cerdas yg sejajar bahkan lebih maju drpd bangsa2 laen d dunia, pembodohan yg nyata justru tegah mendominasi setiap hari! Betul, sinetron sama skali tidak memberi kontribusi positif bagi pencerdasan kehidupan bangsa. Dan bukan ga mungkin, sinetron adlh slah satu penybab merosotnya kecerdasan dan kebudayaan bangsa ini.
PALING SEGAR: Global Warming Awarness

Sabtu, 22 November 2008

Can I Have This Dance

Take my hand, take a breath
Pull me close and take one step
Keep your eyes locked on mine,
And let the music be your guide.

Won't you promise me
We'll keep dancing wherever we go next

It's like catching lightning the chances of finding someone like you
It's one in a million, the chances of feeling the way we do
And with every step together, we just keep on getting better
So can I have this dance
Can I have this dance

Take my hand, I'll take the lead
And every turn will be safe with me
Don't be afraid, afraid to fall
You know I'll catch you threw it all

And you can't keep us apart
'Cause my heart is wherever you are

It's like catching lightning the chances of finding someone like you
It's one in a million, the chances of feeling the way we do
And with every step together, we just keep on getting better
So can I have this dance
Can I have this dance

Oh no mountains too high enough, oceans too wide
'Cause together or not, our dance won't stop
Let it rain, let it pour
What we have is worth fighting for
You know I believe, that we were meant to be

It's like catching lightning the chances of finding someone like you
It's one in a million, the chances of feeling the way we do
And with every step together, we just keep on getting better
So can I have this dance
Can I have this dance

Kamis, 20 November 2008

America's Most Wanted Hacker


Sebuah ketukan terdengar dari pintu apartemennya, Kevin Mitnick membuka pintu dan mendapati lusinan agen FBI dan penegak hukum lain sudah bersiap untuk menangkapnya. Ini adalah akhir perjalanan seorang hacker yang terpaksa buron demi menghindari hukuman penjara. Hacker yang selama masa buronannya itu telah mendapatkan status legendaris, bahkan telah tumbuh menjadi sebuah mitos yang lebih besar dari dirinya sendiri

Penangkapan yang terjadi pada 1995 itu menandai awal dari kasus penahanan yang paling kontroversial terhadap seorang pelaku kejahatan cyber. Mitnick adalah seorang penyusup pada sistem komputer menjelma sebagai America's Most Wanted Hacker.

Kecanduan Komputer

Mitnick mudah mempelajari komputer dengan nongkrong di toko radioshack atau diperpustakaan umum, keluarganya tidak cukup berduit untuk memiliki komputer sendiri. Kesukaannya pada komputer berkembang hingga ia dewasa.

Pada periode 1990-an, Mitnick mudah sekali keluar masuk sistem komputer. Namun pada akhir 1980-an ia sebenarnya ingin meninggalkan hobynya tersebut dan mulai mencari pekerjaan yang sah. Sayangnya, sebelum ia bisa melakukan itu, pada 1987 ia tertangkap karena menyusup perusahaan Santa Cruz Organization, sebuah perusahaan piranti lunak yang terutama bergerak dibidang sistem operasi Unix. Ketika itu pengacara mitnik berhasil menurunkan tuduhan kejahatan menjadi tindakan yang kurang baik, Mitnick pun hanya di ganjar 3 tahun masa percobaan.

Tidak sampai setahun Mitnick kembali tersandung kasus hukum. Gara-garanya seorang teman yang komputernya ia gunakan untuk membobol komputer lain melaporkan Mitnick yang berwajib kali itu yang dibobol Mitnick adalah milik Digital Equipment Corporation. Setiap kali membobol komputer yang dilakukan mitnik adalah mengambil code penyusun dari piranti lunak. Kode itu kemudian dia pelajari dengan sungguh-sungguh, terkadang menemukan beberapa kelemahan didalamnya. Dalam sebuah kesempatan Mitnick hanya mengaku mengambil kode penyusun dari piranti lunak yang ia sukai atau yang menarik baginya.

Dalam kasus DEC Mitnick mendapatkan masa tahanan yang lebih berat. Ketika itu pengacaranya menyebut Mitnick memiliki, 'kecanduan pada komputer yang tidak bisa dihentikan'. Ia diganjar 1 tahun penjara.

Di penjara Mitnick mendapatkan pengalaman yang buruk. Pada saat itu legenda Kevin Mitnick atau yang lebih dikenal juga dengan nama samaran 'the condor', sudah semakin membesar. Reputasinya sebagai seorang
penjahat komputer juga semakin membumbung melebihi kenyataan. Sipir di Lompoc, penjara tempat Mitnick berada, mengira Mitnick bisa menyusup kedalam komputer hanya dengan berbekal suara dan telepon. Walhasil
Mitnick bukan hanya tidak boleh menggunakan telepon, ia juga menghabiskan waktu berbulan bulan dalam ruang isolasi. Tak heran jika kemudian ia dikabarkan mengalami sedikit gangguan jiwa saat menjalani hukuman di Lompoc.

Tahun 1989 Mitnick dilepaskan dari penjara. Ia berusaha mencari pekerjaan yang resmi, namun statusnya sebagai mantan narapidana membuat Mitnick sulit mempertahankan pekerjaan. Akhirnya ia bekerja sebagai
pendulang informasi untuk kantor penyelidik kantor swasta. Tentunya ini menyeret Mitnick kembali kepada dalam dunia yang abu-abu dan hitam. Pada awal 1990-an, Mitnickpun dicari lagi oleh FBI. Kali ini takut akan masuk ruang isolasi selama bertahun-tahun, Mitnick memutuskan untuk kabur.

Hacking The Human Side

Keahlian Mitnick sebagai hacker tidak terbatas pada kemapuan teknis belaka. Ia merupakan pada kemampuan teknis belaka. Ia merupakan seorang yang memahami betul bahwa keamanan sistem komputer terdiri dari aspek kebijakan organisasi, sumber daya manusia, proses yang terlibat serta teknologi yang digunakan. Seandainya ia seoarang pahlawan super kemapuannya utama Mitnick adalah seoarang yang mempraktekan ilmu social engginering alias rekayasa sosial. Ini adalah sebuah teknik mendapatkan informasi penting, semisal password, dengan memanfaatkan kelemahan manusiawi.

Kemampuan Mitnick paling baik diilustrasikan dalam cerita berikut, cerita yang dikisahkan Mitnick sendiri pada sebuah forum online Slasdot.org

"Pada satu kesempatan, saya ditantang oleh seorang teman untuk mendapatkan nomor (telepon) Sprint Foncard-nya. Ia mengatakan akan membelikan makan malam jika saya bisa mendapatkan nomor itu. Saya tidak akan menolak makan enak, jadi saya berusahan dengan menghubungi Customer Service dan perpura-pura sebagai seorang dari bagian teknologi informasi. Saya tanyakan pada petugas yang menjawab apakah ia mengalami kesulitan pada sitem yang digunakan. Ia bilang tidak, saya tanyakan sistem yang digunakan untuk mengakses data pelanggan, saya berpura-pura ingin memverifikasi. Ia menyebutkan nama sistemnya."

"Setelah itu saya kembali menelepon Costumer Service dan dihubungkan dengan petugas yang berbeda. Saya bilang bahwa komputer saya rusak dan saya ingin melihat data seorang pelanggan. Ia mengatakan data itu sudah berjibun pertanyaan. Siapa nama anda? Anda kerja buat siapa? Alamat anda dimana? Yah, seperti itulah. Karena saya kurang riset, saya mengarang nama dan tempat saja. Gagal. Ia bilang akan melaporkan telepon telepon ini pada keamanan."

"Karena saya mencatat namanya, saya membawa sorang teman dan memberitahukannya tentang situasi yang terjadi. Saya meminta teman itu untuk menyamar sebagai 'penyelidik keamaman' untuk mencatat laporan dari petugas Customer Service dan berbicara dengan petugas tadi. Sebagai 'penyelidik' ia mengatakan menerima laporan adanya orang berusaha mendapatkan informasi pribadinya pelanggan. Setelah tanya jawab soal telepon tadi, 'penyelidik menyakan apa informasi yang diminta penelepon tadi. Petugas itu bilang nomor Foncard. 'penyelidik' bertanya, memang berapa nomornya? Dan petugas itu memberikan nomornya. Oops. Kasus selesai"

Buron

Sebaga i buronan Mitnick berusahan sebisa mungkin untuk tidak tertangkap. Ia sering berpindah-pindah tempat tinggal dan selalu menanggalkan berbagai kebiasaan. Berbagai cara ia lakukan agar tidak terlacak oleh pengejarnya. Namun ia tidak bisa meninggalkan hobinya mengoprek komputer dan jaringan Internetnya. Bahkan beberapa keahliannya konon digunakan untuk mendapatkan identitas baru.

Legenda Mitnick selama buron dalam kurang lebih dua tahun, semakin menjadi-jadi ia menjelama sebagai 'Ninja Cyber' yang konon bisa membobol komputer Pentagon hanya dengan remote televisi, sebuah rumor yang melebihi cerita fiksi apapun.

Mengapa Mitnick, seorang buron dalam kasus pembobolan komputer, bisa menjadi penjahat yang paling dicari? Ini tak lepas dari peran media massa. Secara khusus adalah serangkaian artikel sensasional dari John Markoff yang dimuat di New York Times.

Markoff mengutuk Mitnick bagaikan seorang teroris. Dalam sebuah pernyataan setelah lama dibebaskan, Mitnick menyebut citra dirinya yang ditampilkan Markoff bagaikan seoarang teroris yang berusaha mengendalikan nuklir dunia. "saya seakan-akan seorang Osama bin Mitnic," ujarnya bercanda.

Markoff menggambarkan Mitnick sebagai seorang yang mematikan, tak bisa dihentikan dan layak menjadi buronan sepuluh besar FBI maupun penegak hukum lainnya. Artikel Mafkoff, yang kadang muncul di halaman depan, menjadikan Mitnick kandidat terkuat proyek percontohan atas kejahatan cyber. Maka masa depan Mitnick dalam penjara boleh dibilang sudah dituliskan saati itu juga.

Selama menjadi buron Mitnick juga terus menjalankan aksinya. Ia membobol berbagai komputer perusahaan besar. Termasuk Sun Microsystem. Ia menggunakan, dan maksutnya disini adalah membobol rekening seorang pada layanan penyimpanan online untuk menyimpan backup dari hasil aksinya. Sebenarnya Mitnick tidak bekerja sendirian namun saat tertangkap ia tak pernah mengungkapkan siapa saja rekannya.

Salah satu korban Mitnick adalah T. Shimomura, seorang ahli komputer yang dalam beberapa tulisan di Internet diragukan kebersihannya. Ada dugaan bahwa Shimomura juga seorang hacker yang kerap melakukan perbuatan ilegal. Satu hal yang banyak disetujui adalah Shimomura memiliki sikap yang arogan dan nampaknya ingin muncul sebagai pahlawan dalam kisah perburuan Mintick.

Shimomura, Markoff dan FBI bahu membahu untuk menangkap sang buronan. Panduan dari berita sensasionalnya Mafkoff, kemampuannya hacking Shimomura dan kekuatan hukum FBI pada akhirnya melacak kediaman Mitnick.

Seperti biasanya kisah tertangkapnya seoarang buron, Mitnick melakukan ketledoran. Layanan penyimpanan yang ia gunakan rupanya memiliki program otomatis untuk mencek isi file yang disimpan. Pemilik rekening yang digunakan Mitnick mendapatkan peringatan dari sistem mengenai kapasitas berlebih. Ini adalah awal tertangkapnya Mitnick.

Mitnick mengakui bahwa dirinya ceroboh karena tidak menduga bahwa FBI, Shimomura, Markoff, dan penyedia layanan telepon selular melakukan kerja sama yang begitu erat dan terpadu.

"Operator seluler melakukan pencarian dalam database penagihan mereka terhadap dial-up ke layanan Internet Netcom POP. Ini, seperti bisa diduga, membuat mereka bisa mengidentifikasi area panggilan dan nomor MIN (mobile identification number) yang saya gunakan saat itu. Karena saya kerap berganti nomor, mereka mengawasi panggilan data apapun yang terjadi di lokasi tersebut. Lalu, dengan alat Cellscope 2000 Shimomura, melacak sinyal telepon saya hingga ke lokasi yang tepat,"Mitnick menuturkan.

Dua minggu sebelum tertangkapnya Mitnick baru pindah ke Raleigh. Lokasi baru membuat kurang waspada dan ia lupa melacak jalur dial-up yang digunakannnya. Beberapa jam sebelum tertangkapnya Mitnick baru ada sesuatu yang terjadi, pelacakan dan pengawasan sedang dilakukan terhadap jalur yang ia gunakan. Saat ia sedang berusaha melacak sejauh mana pengawasan telah dilakukan hingga siapa dilbalik pelacakan tersebut, ia mendengar ketukan pintu. Mitnick membuka pintu dan berhadapan dengan lusinan U.S Marshall dan FBI.


-Di Balik Kisah-kisah Hacker Legendaris- Wicak Hidayat & Yayan Sopyan


Ini ada beberapa foto tentang Kevin Mitnick, hacker dunia yang namanya melegenda, dan sekarang Kevin Mitnick bekerja sebagai CEO Defensive Thinking, sebuah perusahaan keamanan jaringan.





Rabu, 19 November 2008

Hacker

Mencoba mendefinisikan hacker sebenarnya seperti mencoba membuat semua orang tersenyum pada saat yang sama. Sebuah pekerjaan yang sulit untuk dilakukan dengan satu cara saja. Itu sebabnya tidak pernah ada hanya satu definisi untuk hacker. Definisi hacker umumnya terkait dengan, kemampuan teknis, rasa ingin tahu, melampaui batasan-batasan yang ada, baik dalam diri maupun lingkungan.

Dalam kamus yang lebih banyak dimengerti orang awam, karena ditegaskan penggunaannya oleh media massa, hacker diartikan sebagai penjahat yang menggunakan komputer atau melakukan kejahatan komputer (cybercrime). Kata hacker sendiri tidak ada kaitannya dengan kejahatan, tetapi fakta di masyarakat istilah hacker telah begitu terkait dengan tindak kejahatan, sehingga orang lebih mudah menyebut hacker adalah seorang penjahat yang menggunakan kemampuan komputer.

Dalam komunitas hacker yang bukan penjahat, istilah penjahat komputer disosialisasikan dengan sebutan cracker. Menurut mereka perbedaannya sederhana, hacker membuat sesuatu , sedangkan cracker menghancurkan sesuatu. menjadi seorang hacker berarti memiliki kemampuan tertentu. Dan kemampuan itu tak bisa digantikan dengan apapun. Keahlian adalah emas bagi para hacker.

Hacker paling tidak harus menguasai lebih dari satu bahasa pemrograman, Dan bahasa pemrograman yang dikuasainya disarankan bukan 'basic'. Ada banyak bahasa pemrograman yang bisa dikuasai hacker, mulai dari Python, java, Lisp, Perl, hingga C dan C++. Masing-masing membutuhkan waktu yang tidak cepat untuk dikuasai. Dalam dunia yang semakin terhubung, karena internet yang semakin merasuk dalam kehidupan manusia, hacker juga harus memahami cara kerja jaringan internet. Bahasa HTML (hypertext markup languange) harus menjadi semacam 'bahasa ibu' bagi mereka.

Ada satu ungkapan yang cukup terkenal dalam komunitas hacker, 'Show me the code'. Artinya, tunjukan padaku kode (pemrograman) yang telah kamu buat. Ungkapan ini menegaskan dua hal, bahwa hacker dinilai berdasarkan keahliannya membuat kode program dan seharusnya kode program itu tidak terkunci tapi dapat ditunjukkan pada masyarakat luas.

Selasa, 18 November 2008

Cepat periksa golongan darahmu!

Jenis darah selain boleh menjadi panduan untuk menentukan diet yang sesuai, ternyata boleh juga meneropong watak dan keperibadian seseorang. Hasil kajian yg dilakukan di Jepang terhadap beberapa jenis darah, ada beberapa keperibadian tertentu yang dikatakan sesuai dengan jenis darah orang yang berkaitan. Kamu boleh lihat sendiri apakah anda mempunyai keserasian dan sifat-sifat tertentu berdasarkan penelitian dibawah ini:

GOLONGAN DARAH ‘O’

Ini adalah jenis pemimpin. Saat melihat sesuatu yang diinginkan, orang dengan golongan darah ini akan berusaha mencapainya. Kamu juga termasuk trend-sitter, setia, punya daya juang tinggi dan percaya diri yang kukuh. Kelemahan anda adalah mudah cemburu, agak sombong dan cenderung amat kompetetif.

GOLONGAN DARAH ‘A’

Kamu suka keselarasan, kedamaian dan organisasi. Boleh bekerjasama dengan baik dengan orang lain, peka, sabar dan penuh perhatian. Namun kelemahan Kamu adalah tidak boleh melakukan sesuatu dengan santai dan cenderung keras kepala.

GOLONGAN DARAH ‘B’

Kamu punya tabiat keras dan individualis, suka terus-terang tanpa memikirkan orang lain dan melakukan segala sesuatu dengan cara sendiri. Namun Kamu juga kreatif, fleksibel dan beradaptasi dengan mudah terhadap situasi. Namun kelemahan yang anda miliki adalah cenderung terlalu mandiri, yang justru bisa merugikan diri sendiri.

GOLONGAN DARAH ‘AB’

Dingin dan terkawal, makanya tidak heran jika temanmu menjadikan kamu sebagai tempat bercerita, terutama urusan perasaan dan hati. Anda dilahirkan untuk menghibur orang lain. Namun sayangnya Kamu cenderung moody dan sulit membuat keputusan, kadang-kadang menyakiti hati orang lain.

Benarkah??

1. Tidur telentang dengan kedua-dua telapak tangan diletakkan di belakang kepala
Kamu adalah individu yang sangat pintar dan sentiasa bersemangat untuk belajar. Kadangkala kamu sering memberikan ide yang unik yang mungkin tidak pernah dipikirkan oleh individu lain. Keluarga adalah agenda utama dalam hidupmu dan kamu menjaga keluargamu sebaik mungkin! Tetapi kamu sulit untuk bercinta mungkin disebabkan dirimu yang agak memilih.

2. Selubung seluruh badan dengan selimut
Kamu sering berpenampilan macho di hadapan orang ramai namun hakikatnya jauh di dalam diri kamu itu, kamu adalah individu yang pemalu dan lemah. Kamu terlalu menyimpan rasa dan sekiranya kamu berhadapan dengan sesuatu masalah, kamu lebih gemar memendamnya dan menghadapinya secara bersendirian tanpa meminta bantuan orang lain. Tidak heran mengapa kamu sering mengigau sewaktu dalam tidurmu.

3. Tidur dengan kedua-dua tangan diletakkan di belakang kepada dan kaki bersilang
Siapa yang tidur dengan gaya kaki bersilang dianggap terlalu mementingkan perasaannya sendiri dan sukar untuk menerima perubahan dalam diri. Kamu lebih gemar bersendiri walau bagaimanapun sikap toleransi yang yang ada dalam diri kamu memang dipuji.

4. Tidur meringkuk
Kamu berasa keseorangan dan kecewa kerana masa silam sering menghantui diri kamu. Kamu sering teragak-agak dan berbelah bagi untuk memberi cinta kepada pasanganmu. Kamu beranggapan cinta telah lama hilang dalam hidupmu.

5. Tidur mengiring dan meringkuk
Pentingkan diri sendiri, cemburu dan pendendam adalah antara perkataan yang mampu menjelaskan kepribadianmu. Individu yang berada di sekelilingmu harus sentiasa berhati-hati supaya tidak menyakiti dirimu kerana kamu dengan mudah akan meradang terhadap individu berkenaan.

6. Tidur mengiring dengan salah satu kaki dibengkokkan
Kamu adalah individu yang cerewet dan selalu mengkritik dan merungut. Si gemuruh itu adalah nama kedua untuk dirimu. Selain itu kamu juga mudah bosan dan kadangkala terlebih ghairah untuk sesuatu perkara yang kecil/kurang penting. Hakikatnya, kehidupan bukanlah sesuatu yang sulit sebaliknya kamu harus belajar uuntuk lebih bertenang.

7. Tidur mengiring dengan beralaskan lengan tangan di kepala
Berbeda dari individu yang tidur dengan gaya tidur mengiring dan meringkuk tadi. Kamu adalah individu yang berani, bersopan santun, lebih jujur dan penyayang. Walau bagaimanapun, tiada manusia yang sempurna 100% di dunia ini. Justeru, kamu perlu membina keyakinan diri yang lebih utuh di dalam diri dan sentiasa belajar menerima kesilapan dan kekurangan yang ada dalam diri kamu itu. Sekiranya kamu mempraktikkan semua ini, kegembiraan akan menjadi milikmu yang abadi.

8. Tidur meringkuk di satu arah
Gaya tidur sebegini melambangkan kamu adalah individu yang yakin pada diri sendiri. Kamu akan mellihat kejayaan dalam setiap perkara yang kamu lakukan. Kamu akan berusaha untuk merealisasikannya sebaik mungkin. Individu yang tidur mengiring pada arah kanannya dengan meletakkan tangan kanannya di kepala, dikatakan memiliki masa depan yang cerah.

9. Tidur telentang dengan tangan dan kaki sedikit mendepa
Gaya tidur sebegini memperlihatkan identiti diri mu yang sebenar. Kamu cintakan kebebasan, keselesaan dan kecantikan. Selain itu kamu juga adalah tergolong dalam kategori pemboros namun kamu beruntung kerana pendapatan yang kamu miliki tidak kurang hebatnya. Sikap penyibuk dan gemar bergosip juga ada dalam diri kamu… jadi, siapa pula yang kamu maksudkan dalam cerita rekaanmu baru-baru ini?

10. Tidur meniarap
Sekiranya kamu tidur dengan gaya meniarap sepanjang malam, kamu adalah individu yang berfikiran agak sempit. Fikiran kamu terlalu tertumpu dan sering memaksa individu lain untuk memenuhi impian diri kamu sendiri. Kamu juga adalah individu yang lalai dan tidak teratur!Jadi, sudah tiba masanya untuk kamu berubah… apa kata kamu ubah gaya tidur mu itu dulu ….